Halaman

Minggu, 11 Desember 2011

MATERI KALOR & HK I TERMODINAMIKA

Bagi mahasiswa yang membutuhkan informasi mengenai termodinamika, mungkin ini sedikit membantu, selengkapnya

Rabu, 07 Desember 2011

soal - soal uas fisika kelas x

1. Gaya merupakan hasil kali antara massa m ( kg ) dengan percepatan a ( m/s 2 ). Satuan gaya adalah ....
A. kg m
B. kg ms-1
C. kg ms-2
D. kg m2 s-1
E. kg m2s-2

2. Besaran-besaran berikut yang bukan merupakan besaran turunan adalah ….
A. percepatan
B. kecepatan
C. gaya
D. massa
E. energi
pembahasan klik here

Minggu, 27 November 2011

pemantapan

Bagi Anda yang ingin memperdalam soal latihan untuk menghadapi ulangan akhir semester ganjil klik disini

Minggu, 13 November 2011

newton's law

Bagi Anda yang membutuhkan soal newton tentang gerak click here

Kamis, 27 Oktober 2011

BESARAN DAN VEKTOR

Anda yang berminat memperdalam dan melatih kemampuan untuk hal-hal yang berkaitan dengan besaran vektor klik disini

Senin, 24 Oktober 2011

dalam pemerintahan, setiap pegawai memiliki jenjang pangkat dan jenjang jabatan. Berikut ini jenjang pangkat dan jenjang jabatan untuk guru yang PNS.

Rabu, 12 Oktober 2011

JANGKA SORONG

JANGKA SORONG
CARA MEMBACANYA:
1. Baca skala utama
Pada gambar terlihat 5,9
2. Baca skala nonius
Pada gambar terlihat angka 2
3. Maka hasil yang diperoleh adalah 5,9 + 0,02 = 5,92
Mudah bukan ???
Yok, ambil model jangka sorong yang lain untuk belajar membaca jangka sorong. Ok.
gambar jangka sorong 1
gambar jangka sorong 2

Kamis, 11 Agustus 2011

soal unas 2000

Anda ingin mendapatkan soal ebtanas tahun 2000 klik disini

Anda ingin mendapatkan soal ebtanas tahun 1999 klik disini juga

Sabtu, 21 Mei 2011

TUNTAS LAGI

11. Suatu setengah bola homogen jari-jari = r, terletak pada lantai mendatar dengan bagian lengkungannya diatas. Jika bagian bawah dilubangi berupa kerucut yang jari-jari alasnya dan tingginya r. Maka titik berat setengah bola yang berlubang terhadap bola sebelum dillubangi akan ....
mau tahu jawabannya ? download free

Selasa, 17 Mei 2011

fisika tuntas

Suatu batang tipis dengan panjang L dan massa m dapat berputar pada sumbu yang terletak di ujung batang. Pada awalnya batang berada pada posisi hosizontal dan kemudian dilepas. Pada saat batang membuat sudut θdengan arah vertikal, percepatan sudut rotasi batang adalah .... selanjutnya download free

Sabtu, 07 Mei 2011

BENDA TEGAR

Diketahui massa balok pada gambar dibawah adalah 4 kg dan gaya gravitasi di tempat tersebut adalah 10 m/s2. Jika sistem dalam keadaan seimbang statis, maka tentukan besar tegangan tali T1 , T2 , T3 ,dan T4
jawab:
Diketahui : m = 4 kg
Ditanya : T1,T2,T3,T4 ?
Jawab :
T2 sin 60
∑ Fy = 0
W = T2 sin 60


(selanjutnya download free)

Senin, 02 Mei 2011

RANGKAIAN RLC

Sumber tegangan ac banyak terdapat dalam beberapa alat-alat elektronika. Tegangan ac menghasilkan arus ac. Arus ac grafiknya mirip dengan grafik tegangan. Nilai sesaatnya i dan amplitudonya i0. Meski arus dan tegangan memiliki frekuensi yang sama tetapi sering terjadi bahwa arus dan tegangan tidak terjadi pada saat yang sama.
SELENGKAPNYA

membuat tabel dengan access 2007

Anda yang tertarik untuk memperdalam microsoft access 2007, berikut saya paparkan bagaimana membuat tabel dengan access 2007.Ingin tahu lebih lanjut ? klik disini

ms access 2007

masih banyak jenis microsoft access yang bisa digunakan untuk mengelola data, diantaranya adalah microsoft access 2007. Berikut adalah langkah-langkah mengaktifkan microsoft access 2007...........klik disini

Minggu, 24 April 2011

kalor dan thermodinamika

Bila dua sistem yang temperaturnya berbeda-beda disatukan, maka suhu akhir yang dicapai oleh kedua sistem itu berada diantara dua temperatur permulaan tersebut. Perubahan temperatur dianggap sebagai perpindahan sesuatu dari suatu benda yang mempunyai temperatur tinggi ke sebuah benda pada temperatur yang lebih rendah, dan sesuatu ini disebut sebagai kalor. Kalor adalah sesuatu yang dipindahkan diantara sebuah sistem dan sekelilingnya sebagai akibat dari hanya perbedaan temperatur ( selengkapnya )

HUKUM GAUSS dan COULOMB

Konsep garis gaya dipergunakan untuk menggambarkan medan listrik medan magnet. Garis gaya listrik adalah garis yang ditarik sedemikian rupa hingga arah medan listrik ditunjukkan garis singgung pada setiap titik pada garis tersebut ( selengkapnya )

Rabu, 20 April 2011

MS ACCESS 2003

Ms access 2003 mempunyai fasilitas membuat judul, membuat lookup wizard dan mengelola data dengan form. Anda ingin tahu lebih lanjut, klik disini atau download

MS ACCESS 2003

Dalam microsoft access 2003, tiap database tersimpan dalam sebuah file dengan ekstensi.mdb. Tiap object dalam database disimpan dalam file ini. Jadi satu file berisi semua object dalam database Anda. Lalu bagaimana cara mengaktifkan Microsoft Access ?
Berikut langkah – langkahnya:
( klik disini )

Bagi yang ingin memperdalam soal-soal latihan klik disini

Selasa, 05 April 2011

mengelola data dengan form

MENGELOLA DATA DENGAN FORM
Langkah – langkah mengelola data dengan form melalui import data:
1. Buka bentuk PDF, data yang akan diimpor
2. Bentuk pilih> formulir hapus
3. Bentuk pilih> mengelola data dngan form data impor
4. Dalam bentuk file data pilih kotak dialog mengandung, pilih format dalam file dari ketik sesuai dengan data file yang akan diimpor. Kemudian cari dan pilih file tersebutdan klik pilih.
Langkah – langkah mengelola data dengan form melalui eksport file data:
1. Buka file formulir selesai
2. Bentuk pilih>manage data>form eksport data
3. Dalam formulir eksport data sebagai kotak dialog, pilih format sebagai tempat menyimpan data. Kemudian pilih lokasi dan nama file lalu klik save.
Ok, anda sudah melewati tahap mengelola data dengan form. Sebaiknya, sebelum masuk ke tahapan ini, Anda sudah membuat data dengan form terlebih dahulu.
Membuat data dengan form dapat dilakukan dengan dua cara, yakni
1. Dengan design view
2. Using wizard
Berikut akan saya jelaskan langkah-langkah membuat form dengan using wizard:
1. Pastikan sudah ada data dalam bentuk tabel yang tersimpan
2. Masuk ke design, pilih form, klik create form by using wizard
3. Pindahkan field satu persatu dengan menggunakan tombol > atau pindahkan semua field yang ada dalam satu tabel dengan tombol >>
4. Klik next
5. Masukkan nama file
6. Klik next, finish
Anda telah menyelesaikan langkah membuat form dengan using wizard.

Minggu, 20 Maret 2011

LOOKUP WIZARD

KEUNTUNGAN :
1. LEBIH PRAKTIS dan efisien BAGI USER
2. memori yang digunakan lebih kecil
3. menghindari kesalahan bagi user dalam menginput data
4. mencegah user memasukkan data yang ngawur

KERUGIAN:
1. membatasi user dalam menginputkan data

ok sampai segini dulu. next time I will be continued

Rabu, 02 Maret 2011

GRAVITASI

GRAVITASI
Hukum Newton mengenai gravitasi universal:
Gaya diantara sebarang dua partikel yang mempunyai massa m1 dan massa m2 yang dipisahkan oleh suatu jarak r adalah suatu tarikan yang bekerja sepanjang garis yang menghubungkan partikel-partikel tersebut yang besarnya adalah
F = G (m1 m2)/r2
dengan G adalah sebuah konstanta universal yang mempunyai nilai yang sama untuk semua pasangan partikel. Konstanta universal G mempunyai dimensi L3/MT2 , sebuah skalar.
Bahwa hukum Newton mengenai gravitasi universal bukanlah sebuah persamaan yang mendefinisikan untuk salah satu dari kuantitas-kuantitas fisis yang terkandung di dalam hukum tersebut. Gaya didefinisikan dari hukum kedua Newton, konstanta G dicari dengan eksperimen.
Gaya gravitasi diantara dua partikel tak tergantung dari kehadiran benda-benda lain atau sifat-sifat ruang yang mengantari partikel tersebut.
Untuk menentukan nilai G maka kita perlu mengukur gaya tarikan diantara dua massa yang diketahui. Pengukuran yang teliti telah dibuat untuk pertama kalinya oleh Lord Cavendish pada tahun 1798, dengan nilai G = 6,6720 x 1011 N m2/kg2
Konstanta G dapat ditentukan dengan metode penyimpangan maksimum yang dilukiskan dalam gambar 2-1. Dua bola kecil yang masing-masing mempunyai massa m, diikatkan ke ujung-ujung sebuah tongkat yang ringan. “Dumbel” yang tegar ini digantungkan dengan sumbunya di dalam arah horisontal, oleh sebuah serat vertikal yang halus. Dua bola besar yang masing-masing mempunyai massa M ditempatkan di dekat ujung-ujung dumbel pada sisi-sisi yang berlawanan. Bila massa-massa besar tersebut berada di dalam kedudukan A dan kedudukan B, maka massa-massa kecil akan ditarik, karena hukum gravitasi, dan sebuah momen kakas ( torsi ) dikerahkan pada dumbel tersebut yang merotasikan dumbel dalam arah yang berlawanan dengan arah perputaran jarum jam, seperti yang terlihat dari atas. Bila massa-massa benda tersebut berada pada kedudukan A’ dan B’ maka dumbel berotasi dalam arah yang searah dengan arah perputaran jarum jam. Seerat tersebut menentang momen kakas sewaktu serat dipilin. Sudut teta melalui dimana serat tersebut dipilin bila bola-bola dipindahkan dari satu kedudukan ke kedudukan yang lainnya diukur dengan mengamati penyimpangan sebuah sinar cahaya yang direfleksikan dari cermin kecil yang diikatkan pada serat tersebut. Jika massa-massa dan jarak-jarak pemisahnya dan konstanta puntiran dari serat diketahui, maka kita dapat menghitung G dari sudut pilin yang diukur. Gaya tarikan adalah sangat kecil sehingga serat tersebutharuslah mempunyai konstanta puntir yang sangat kecil jika kita ingin mendapatkan pilinan ( puntiran ) yang dapat dideteksi.
Tinjaulah dua partikel a dan B yang mempunyai massa gravitasi m’A dan m’B dimana beraksi partikel ketiga C yang mempunyai massa gravitasi m’C. Misalkan partikel ketiga tersebut berada pada jarak r yang sama dari kedua partikel lain. Maka, gaya gravitasi yang dikerahkan oleh C pada A adalah
FAC = G (m’A . m’B ) / r2
Dan gaya gravitasi yang dikerahkan oleh C pada B adalah
FBC = G (m’B . m’C ) / r2
Perbandingan gaya gravitasi pada A dan B adalah perbandingan massa-massa gravitasinya, yakni
F_AC/F_BC = m_A'/m_B'
Sekarang misalkan bahwa benda ketiga C adalah bumi. Maka FAC dan FBC adalah apa yang kita namakan berat benda A dan berat benda B, yakni
W_A/W_B = m_A'/m_B'
Maka, hukum gavitasi universal didalamnya mengandung hasil bahwa berat berbagai benda ditempat yang sama pada bumi adalah persis sebanding dengan massa-massa gravitasinya.

masih access 2003

MEMBUAT LOOKUP WIZARD
DENGAN MENGAMBIL DATA DARI TABEL LAIN
Langkah – langkah :
1. Aktifkan MS Access. Panggil sebuah nama file, misalnya data 1
2. Tambahkan design baru pada field yang sudah ada, misalnya pekerjaan orangtua.
3. Masukkan tipe data : lookup wizard
4. Klik option: I want the lookup column to look up the values in the table or query
5. Klik next
6. Pilih nama tabelnya
7. Klik next
8. Klik >

9. Klik next, next, finish.

MEMBUAT FORM
Langkah – langkah :
1. Klik object Form pada jendela Database
2. Klik ganda Create form by using wizard
3. Atau klik New pada jendela database
4. Muncul kotak dialog new form
5. Pilih Form Wizard
6. Klik OK
7. Pilih >

8. Klik next

9. Pilih layout, misalnya columnar

10. Klik next

11. Pilih style, misalnya ricepaper

12. Klik next, finish.






MEMBUAT JUDUL
Langkah – langkah :
1. Lakukan pelebaran form header dengan cara mendrag garis antara form header dengan teliti sejauh area yang dibutuhkan untuk membuat judul
2. Pada kotak toolbox, klik Aa

Jika belum ada klik ikon Toolbox, atau klik menu view, klik toolbox.
3. Klik pada area form header yang telah dilebarkan
4. Ketik teks JUDUL
5. Atur teks dengan toolbar Formatting ada yang dengan semenarik mungkin
6. Simpan kembali form dengan cara mengklik ikon Save.

Minggu, 20 Februari 2011

MEMBUAT EMAIL

DI GMAIL
Langkah – langkah :
1. Tulis: www.gmail.com di web browser Anda. Tekan enter
2. Klik sign up
3. Masukkan nama depan pada First name
4. Masukkan nama belakan pada Last name
5. Masukkan alamat email yang diinginkan, misalnya: thelittlegirl@gmail.com. Atau nama Anda sendiri
6. Masukkan password
7. Tulis ulang password yang ditulis pada langkah 7
8. Pilih pertanyaan untuk keamanan jika suatu saat lupa passwordnya
9. Tulis jawaban untuk pertanyaan pada langkah 9
10. Untuk secondary email sebaiknya dilewati saja, namun jika ingin mengisi juga boleh
11. Pilih lokasi : Indonesia
12. Masukkan kode verifikasi
13. Klik: I accept. Create my account
14. Selesai sudah Anda membuat email melalui gmail

MEMBUAT BLOG

Ada banyak cara untuk membuat blog. Salah satunya adalah dengan blogger. Ikuti langkah-langkahnya:

1. Tulis www.blogger.com pada web browser Anda
2. Jika Anda pemula, pilih bahasa Indonesia
3. Klik tombol Ciptakan Blog Anda
4. Isi formulir yang disediakan:
• Masukkan alamat email: misalnya, thelittlegirl@gmail.com
• Tulis ulang alamat email
• Masukkan password
• Tulis ulang password
• Tulis kode verifikasi yang tertera
• Klik lanjutkan
5. Masukkan judul blog
6. Masukkan alamat blog yang Anda inginkan
7. Masukkan kode verifikasi seperti yang tertera di atasnya
8. Klik : Check Availability
9. Klik : continue
10. Pilih sebarang template yang telah disediakan. Klik : continue
11. Jika berhasil, klik Start Blogging